Pahami Bahaya Fraud di Tempat Kerja

Loading

Sebelum membahas lebih jauh, kita perlu menyamakan persepsi mengenai pengertian apa itu fraud. Definisi Fraud menurut Association of Certified Fraud Examiners (ACFE, 2016) merupakan suatu perbuatan melawan hukum yang dilakukan oleh orang-orang dari dalam dan atau luar organisasi, dengan maksud untuk mendapatkan keuntungan pribadi dan atau kelompoknya yang secara langsung merugikan pihak lain.

Fraud atau kecurangan lebih sulit dideteksi dibanding dengan human error atau kekeliruan, hal ini karena pelaku akan berusaha menyembunyikan kecurangan itu, sementara kekeliruan akan berupaya dibuka dan berusaha diperbaiki kekeliruan tersebut.

Apa saja unsur-unsur seseorang dikatakan melakukan Fraud?

  • Seseorang yang dengan sengaja;
  • Melakukan perbuatan yang melanggar hukum dan prosedur;
  • Dengan tujuan menguntungkan diri sendiri dan/atau orang lain atau kelompok;
  • Menyebabkan kerugian perusahaan.

 

Contoh-contoh Perbuatan Fraud:

  • Tidak menyetorkan uang ke Perusahaan / bank sesuai ketentuan, termasuk jumlah nominal yang seharusnya;
  • Menerima dana dan/atau barang/jasa dari Customer dan/atau pihak lain terkait dengan pekerja;
  • Melakukan penipuan, pencurian atau penggelapan barang dan atau uang milik perusahaan/customer;
  • Membongkar atau membocorkan rahasia perusahaan yang seharusnya dirahasiakan kecuali untuk kepentingan Negara;
  • Memberikan keterangan informasi / dokumen palsu atau yang dipalsukan.

 

Fraud triangle adalah istilah yang digunakan untuk menggambarkan tiga kondisi penyebab terjadinya kecurangan. Teori fraud triangle cukup populer untuk mengungkap alasan terjadinya kecurangan dalam bisnis dengan menguraikan tiga kondisi yang menyebabkan Tindakan fraud terjadi, berikut Kondisi-kondisi Pelaku melakukan Fraud:

  1. PRESSURE;
  2. OPPORTUNITY;
  3. RASIONALIZATION.

 

 

Apa itu PRESSURE?

Seseorang dapat melakukan FRAUD karena adanya tekanan

Tekanan tersebut dapat berasal dari dalam diri maupun lingkungan

  1. Memiliki masalah keuangan seperti: terlibat hutang, tagihan kartu kredit, dll;
  2. Meningkatkan status sosial (Bergaya hidup mewah);
  3. Tekanan dari atasan;
  4. Target kinerja.

 

Apa itu OPPORTUNITY?

Selain karena Tekanan FRAUD dikarenakan adanya kesempatan

  1. Memiliki akses atau kontrol terhadap suatu data atau aset perusahaan;
  2. Kurang kuatnya sistem pendukung.

 

Apa itu RASIONALIZATION?

Merupakan suatu kondisi dimana seorang pelaku FRAUD mencari pembenaran atas suatu hal/perilaku tertentu berdasarkan perasaan dan pengalamannya.

Terjadi bila seorang Pelaku FRAUD memiliki keyakinan bahwa apa yang dilakukannya merupakan tindakan yang benar atau yang seharusnya dilakukan.

Menurut Robert Cockerall (auditor Ernst & Young) dalam makalahnya “Forensic Accounting fundamental : Introduction to the investigations” dinyatakan bahwa lingkungan profil fraud mencakup beberapa hal yaitu motivasi, kesempatan, tujuan/objek fraud, indikator, metode dan konsekuensi fraud. Motivasi dan kesempatan memiliki pengertian yang sama dengan definisi sebelumnya. Tujuan/objek fraud adalah sarana yang digunakan untuk mencapai motivasi kecurangan di atas. Indikator fraud mengandung pengertian adanya gejala-gejala yang merujuk kepada pembuktian kecurangan. Metode fraud adalah cara-cara yang dilakukan untuk melakukan kecurangan. Sedangkan konsekuensi fraud adalah dampak kecurangan yang terjadi pada organisasi tersebut.

Apa saja Dampak Fraud bagi Perusahaan?

  1. Kinerja Perusahaan Menurun;
  2. Kerugian Finansial;
  3. Menurunnya kepercayaan masyarakat terhadap Perusahaan.

 

Apa saja Dampak Fraud bagi Pelaku?

  1. Menghambat Karir;
  2. Sanksi Moral;
  3. Sanksi Pidana.

 

Fraud sering terjadi ketika sistem kontrol dirancang dengan buruk dan tata kelola yang telah ada tidak memadai sehingga membuat lemah suatu organisasi Perusahaan.

Perusahaan harus memiliki prosedur pengendalian internal yang kuat untuk mencegah adanya kecurangan. Peran audit internal dan hubungan industrial salah satunya adalah berupaya untuk menghilangkan atau mengeleminir sebab- sebab timbulnya kecurangan tersebut dan mengambil langkah yang tegas atas perbuatan Fraud tersebut.

 

Salam,

YAP

 

Ingin bertanya seputar dunia kerja dan permasalahan praktis yang ditemui kini lebih mudah melalui forum WAG Dunia HR Discussion:

https://weare.duniahr.com

Dukung dan support kegiatan Dunia HR dengan cara follow/subscribe:

Instagram: https://www.instagram.com/duniahrcom/

Youtube: https://www.youtube.com/channel/UCnIChHnIPZEz5BqB0jTxoxQ

Linkedin: https://www.linkedin.com/company/duniahr-com/

Mitra Kolaborasi :

Pasang Lowongan Kerja Gratis 100% tanpa syarat hanya di Rekruter Indonesia Bersatu

Komunitas Belajar HR sesuai SKKNI PeopleUp

Konsultan SDM & Layanan Transformasi Organisasi HeaRt Squad Indonesia

Share this post :

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *